-->

Notification

×

Iklan

Iklan

iklan close

close

Duet Prabowo-Gibran Resmi Mendaftar Ke KPU RI

Rabu, 25 Oktober 2023 | Rabu, Oktober 25, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-25T07:16:15Z


SGJ Nasional - Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi mendaftar sebagai calon presiden dan calon wakil presiden ke KPU. Prabowo-Gibran menjadi pasangan ketiga yang mendaftar ke KPU.


Tampak Prabowo-Gibran tiba di KPU, Jakarta, Rabu (25/10/2023), pukul 11.20 WIB. Ketua Umum partai politik di Koalisi Indonesia Maju (KIM) mengantar langsung dalam pendaftaran hari ini.


Sekretaris Jenderal (Sekjen) KPU RI, Bernard Dermawan menyambut serta menerima kedatangan Prabowo-Gibran di dalam ruang transit VIP untuk melakukan pengisian buku pendaftaran.


Setelahnya Prabowo-Gibran pun memasuki tempat (ruangan) pendaftaran guna menyerahkan dokumen pendaftaran sebagai syarat capres-cawapres kepada Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari bersama anggota KPU RI lainnya.


Usai Hasyim menerima berkas dokumen persyaratan itu, dilanjutkan dengan sesi foto bersama sebagai penutup penerimaan pendaftaran capres-cawapres tersebut.


Sebelumnya Ketua Umum Partai Gerinda  sekaligus bakal capres, Prabowo Subianto dan bakal cawapres Gibran Rakabuming Raka menggelar deklarasi maju di pilpres 2024.


Habib Luthfi mendoakan kemenangan Prabowo-Gibran (dok.sctv)


Disela deklarasi tersebut, Maulana Al-Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya secara terang dan jelas memberikan dukungan penuh kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden (Capres-Cawapres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo-Gibran.


Habib Luthfi menyebutkan bahwa Prabowo tidak salah memilih putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu sebagai wakilnya.


"Pilihan tepat Prabowo mengangkat Mas Gibran sebagai wakilnya," ujar Habib Luthfi di Senayan (GBK), Jakarta.


Beliau pun menyatakan dengan tegas tidak ada keraguan soal duet Prabowo-Gibran. "Saya meyakini Indonesia ke depan semakin maju meraih cita-cita menjadi Indonesia Emas 2045," kata Habib Luthfi.*** (MS)

close