![]() |
KPMD Kecamatan Cilawu Kabupaten Garut |
SGJ GARUT - Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa (KPMD) se Kecamatan Cilawu menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) di Lokasi Wisata Sindang Kasih, Desa Sukamaju, Kabupaten Garut, Sabtu (09/03/2024).
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Forum KPMD Kecamatan Cilawu tersebut diikuti oleh 21 orang peserta. Diantaranya yang hadir Pendamping Desa (PD) Kecamatan dan Pendamping Lokal Desa (PLD) serta para Koordinator KPMD.
“Kami berharap melalui Rakor KPMD ini dapat menjalin sinergitas antara Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) KPMD dengan Pemerintahan Desa beserta Kecamatan dan tenaga pendamping," kata PD Kecamatan, Awan Suparwan,SHI.
Ia pun menyebutkan KPMD Kecamatan Cilawu menargetkan tahun 2024 menjadi barometer untuk Kabupaten Garut. "Harapan ini akan tercapai apabila kita solid bekersama saling membantu untuk menuju pembangunan di setiap desa dalam bidang pemberdayaan yang penuh kreatif dan inovatif, ujarnya.
Awan Suparwan melanjutkan bahwa KPMD adalah gerakan dari, oleh dan untuk masyarakat itu sendiri. Terbentuknya forum KPMD Kecamatan Cilawu akan berperan sebagai penggerak pemberdayaan masyarakat.
"KPMD sebuah wujud nyata dalam memproses pemecahan masalah atau pemenuhan kebutuhan masyarakat dengan mendayagunakan potensi dan sumberdaya yang tersedia," ungkap Awan Suparwan.
Disela Rakor tersebut, Ia menambahkan forum KPMD bertujuan mendorong partisipasi dan gotong royong masyarakat untuk terlibat secara aktif dalam proses pembangunan desa mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga pengendaliannya dalam rangka melakukan pendampingan implementasi Undang Undang No.6 Tahun 2014 tentang Desa.***