SGJabar– Sebuah rumah milik Ibu Ilah seorang warga lanjut usia di Kampung Ngamplang, RT 01/RW 04, Desa Ngamplang, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut, ambruk rata dengan tanah pada Minggu, 3 November 2024. Rumah yang telah berusia tua ini ambruk secara tiba-tiba, diduga karena struktur bangunannya sudah lapuk termakan usia.
Setelah kejadian, warga sekitar langsung bergotong royong membantu membersihkan puing-puing bangunan. Kondisi rumah yang hancur membuat Ibu Ilah sementara ini tidak memiliki tempat tinggal yang layak.
Menurut warga setempat, Ibu Ilah kini sangat membutuhkan uluran tangan para dermawan untuk membantu membangun kembali tempat tinggalnya. Selain itu, pengajuan untuk bantuan program rumah tidak layak huni (rutilahu) juga tengah dipersiapkan sebagai upaya untuk mendapatkan bantuan yang lebih berkelanjutan.
Bagi masyarakat yang ingin berdonasi dan membantu Ibu Ilah, dapat langsung menghubungi aparat setempat di Desa Ngamplang. Bantuan dari para dermawan, baik dalam bentuk material, uang, maupun tenaga kerja, sangat diharapkan agar Ibu Ilah bisa segera memiliki hunian yang aman dan layak huni kembali.***Ajid.